UGD: (0627)-7433 | Informasi: (0627)-7433
Berita

TELUSUR DOKUMEN SURVEY VERIFIKASI AKREDITASI TAHAP I RSUD SALAK

Kamis, 27 Februari 2020

Hari kedua Survey Verifikasi Akreditasi Tahap I RSUD Salak dilaksanakan pada Selasa tanggal 25 Februari 2020 dengan agenda pokok adalah Telaah Dokumen yang langsung dipandu oleh Surveior KARS, dr. Lia Imelda Siregar, M.Kes

Pokja tambahan yaitu Asesmen Pasien, Pelayanan Anastesi dan Bedah, Pelayanan Asuhan Pasien, Manajemen Komunikasi dan Edukasi, Akses Rumah Sakit dan Kontinuitas Pelayanan serta Pokja Pelayanan Kefarmasian dan Penggunaan Obat masing-masing dengan Ketua, Sekretaris dan anggota Pokja mendapat bimbingan dari dr. Lia dalam menyusun dokumen yang dipersyaratkan sesuai dengan Buku Survei Nasional Akreditasi Rumah Sakit (SNARS) edisi 1.1.

Semua Pokja merasa gembira dan senang mendapat bimbingan dari Surveior karena bimbingan yang diberikan langsung diikuti dengan contoh implementasi di lapangan bahkan dengan game-game kocak sehingga antara Pokja dan Surveior tidak ada merasa tegang dan ini membuat  waktu tidak terasa sudah akan berakhir.

Pada acara exit conference, Surveior memberikan motivasi kepada seluruh jajaran RSUD Salak agar selalu memiliki semangat berprestasi tanpa mengharap akan dipuji atau tidak. "Tutuplah mulut orang-orang yang hendak menjatuhkan kamu, dengan prestasi yang membanggakan", demikian salah satu kalimat motivasi dr. Lia dan disambut dengan tepuk tangan meriah dari seluruh jajaran RSUD Salak.

Terimakasih untuk bimbingan dr. Lia, semoga di tahun depan RSUD Salak akan siap menyambut prestasi dengan predikat Lulus Akreditasi Paripurna demi layanan kesehatan masyarakat Pakpak Bharat yang semakin baik. RSUD Salak, pasti bisa...