UGD: (0627)-7433 | Informasi: (0627)-7433
Berita

RAPAT INTERNAL SUBBAG PEMELIHARAAN PERALATAN DAN PERLENGKAPAN RSUD SALAK

Senin, 20 Januari 2020

Seiring telah dimulainya kegiatan RSUD Salak tahun 2020, kasubbag pemeliharaan peralatan dan perlengkapan mengadakan rapat internal untuk mengevaluasi kinerja tahun sebelumnya Tahun 2019 serta membahas kegiatan yang akan dilaksanakan pada tahun 2020 di Aula RSUD Salak, Senin(20/1).

Rapat dipimpin langsung oleh Kasubbag pemeliharaan peralatan dan perlengkapan RSUD Salak Choy Subio HMT Simamora, SKM, Kegiatan ini dihadiri Oleh koordinator Maintenenence RSUD Salak Simon Sinamo,ST serta 4 orang anggota maintenence, Sastra Budianto Manik,Lucica Capah,Cindi Boangmanalu dan Jainuddin Manik.

Target kedepannya, Tim Maintenence harus semakin gesit seperti yg diharapkan oleh Kepala RSUD Salak dr.elysa barus. Tugas utama tim maintenence meliputi,penyediaan air bersih, listrik dan perbaikan sarana dan prasarana RSUD Salak

Target Maintenance harus dilaksanakan dengan baik pada tahun 2020.


Semangat Baru RSUD Salak.